Rabu, 06 November 2013 -

Teks Eksposisi

Teks Eksposisi mungkin sudah pernah kalian dengar sebelumnya. Tetapi, apakah kalian tahu apa sih teks eksposisi itu? Eksposisi berasal dari bahasa Latin yang artinya memberitahukan, memaparkan, menguraikan, atau menjelaskan. Teks Eksposisi merupakan paparan yang
berusaha memberi tahu atau menerangkan sesuatu. Sesuai pengertiannya, tujuan teks eksposisi yaitu untuk memberitahukan, memaparkan, menguraikan, atau menerangkan sesuatu yang dapat memperluas pandangan atau pengetahuan pembacanya.

Ciri-ciri teks eksposisi yaitu:
  • penulis menjelaskan suatu pokok persoalan secara objektif, tidak ada unsur yang bersifat subjektif dan emosional.
  • Penulis tidak bermaksud memengaruhi pembaca atas pendapat yang ia tulis.
  • gaya penulisannya bersifat informatif. Teks tersebut memberikan informasi yang sejelas-jelasnya dengan tujuan dapat menambah pengetahuan dan wawasan si pembaca.
  • Memuat fakta-fakta yang terdapat di lapangan. Hal ini sangat penting agar paparan dapat lebih konkret.